get app
inews
Aa Text
Read Next : Tajamkan Strategi, Paslon Sadewo-Lintarti Gelar Rapat Pemantapan Tim Pemenangan

Siswa SD Belajar Sejarah Pendopo Si Panji, Pj Iwan: Bermimpilah Menjadi Bupati Ya Adik-adik!

Jum'at, 11 Oktober 2024 | 18:55 WIB
header img
Siswa SD Belajar Sejarah Pendopo Si Panji, Pj Iwan: Bermimpilah Menjadi Bupati Ya Adik-adik!. Foto: Dok Humas Pemkab Banyumas

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Ada yang berbeda saat rombongan siswa kelas 4 SD Negeri 4 Kranji Purwokerto mengunjungi Pendopo Si Panji untuk belajar cagar budaya dan sejarah Pendopo Si Panji, Jumat (11/10/2024). Sebab, Pj Bupati Banyumas, Iwanuddin secara langsung ikut menyapa dan mengajak 83 siswa memasuki dan duduk langsung di kursi bupati. 

Kedatangan Pj Iwanuddin secara tidak terduga ini terjadi ketika para siswa yang sedang belajar dan mendengarkan penjelasan salah satu tim Humas Sekda Banyumas disambut dengan teriakan dan tawa gembira dari sejumlah siswa, guru pendamping serta wali murid.

Untuk memotivasi siswa sedari kecil untuk menjadi pemimpin, Pj Iwanuddin langsung bertanya kepada sejumlah siswa mengenai cita-cita yang diinginkan saat dewasa nanti. Banyak diantara mereka yang menjawab sejumlah profesi seperti guru, dokter, pilot dan masih banyak lagi.

"Kalo menjadi bupati, siapa yang mau?," tanya Pj Iwan yang disambut dengan suara riuh siswa SD.

Dihadapan para siswa SD, ia menuturkan, saat dewasa nanti, para siswa bisa memiliki cita-cita menjadi bupati. Sebab, dengan menjadi bupati maka dapat membantu banyak orang, ikut memajukan Banyumas dan membuat masyarakat Banyumas sejahtera.

Untuk memotivasi anak-anak menjadi bupati ini, ia bahkan langsung mengajak rombongan siswa untuk melihat dan merasakan duduk langsung di kursi bupati.

"Ini tempat kerja bupati. Bermimpilah menjadi bupati ya adik-adik. Kalian ini calon bupati masa depan," tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut ia juga berpesan kepada rombongan untuk menjaga kesehatan, menghormati dan menyayangi orang tua serta memperhatikan pendidikan.

"Tolong bimbing murid dengan sebaik-baiknya. Jangan sampai anak Banyumas ada yang putus sekolah. Biarkan kami, pemerintah yang berfikir dan memberikan yang terbaik," ucapnya.

Salah satu guru pendamping Kessy menuturkan rasa haru dan tersanjung karena dapat langsung disapa dan diajak masuk ke kantor bupati.

"Senang, karena baru kali pertama rombongan sekolah diizinkan masuk ke ruangan bupati dan diterima dengan tangan terbuka oleh bapak bupati," ungkapnya.

Ia merasa dengan hal tersebut pastinya akan mendorong dan memotivasi anak-anak untuk memiliki cita-cita yang tinggi. "Luar biasa seperti seorang bapak yang menyambut baik anak-anaknya," tuturnya.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut