get app
inews
Aa Text
Read Next : 7 Rekomendasi Kafe Unik di Purwokerto yang Wajib Dikunjungi saat Liburan

Respons Asosiasi Penyelenggara Event Musik Purwokerto terhadap Penyelenggaraan Konser yang Bobrok

Selasa, 31 Desember 2024 | 08:38 WIB
header img
Sejumlah orang yang terjejaring dari industri showbiz di Purwokerto memutuskan berkumpul dan membentuk forum guna merespon gagalnya event musik karena penyelenggara tidak profesional. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Raisa, penyanyi terkenal batal hadir di Purwokerto. Secara khusus, Raisa memberikan pernyataan langsung lewat video. Ia meminta maaf kepada penggemarnya. Raisa kecewa dengan pihak penyelenggara yang tidak kooperatif dan tak profesional. 

Line up-nya tidak hanya Raisa, juga Good Morning Everyone serta Oomleo dan Baale (Iqbal Ramadhan). Ratusan tiket telah terjual, beberapa lapisan masyarakat Purwokerto menanti pertunjukan tersebut. 

Antusiasme untuk menyaksikan idola sekaligus perayaan akhir pekan terakhir di 2024 berujung menjadi kegeraman masyarakat dan berbagai pihak. Satu per satu artis mengumumkan batal mengunjungi dan melakukan pertunjukan di Purwokerto. 

Hal tersebut terjadi karena kelalaian penyelenggara konser yang gagal menunaikan tanggung jawabnya terhadap pihak manajemen artis terkait dan berbagai sektor pendukung penyelenggaraan konser.

Tahun lalu hal serupa juga terjadi di Purwokerto, dengan inti permasalahan yang sama, pihak penyelenggara konser yang gagal menunaikan tanggung jawabnya.

Tahun 2024 tercatat cukup banyak konser musik terlaksana baik yang diinisiasi oleh promotor dari dalam atau luar Purwokerto, bahkan spesifik yang digagas oleh “Mahasiswa”. 

Dari data yang tercatat, beberapa gelaran tersebut berjalan dengan pincang bahkan hampir dibatalkan, terutama event yang diinisiasi oleh “Mahasiswa”, baik mewakili Prodi, Fakultas, Himpunan dan sebagainya. Ekosistem penyelenggaran konser di Purwokerto berangsur bobrok dengan kasus serupa dan berulang. 

Beberapa orang yang terjejaring dari industri showbiz di Purwokerto memutuskan berkumpul dan membentuk forum guna merespon fenomena tersebut. Konsorsium ini terdiri dari berbagai sektor penyelenggaraan event, mulai dari promotor, event organizer, vendor, sponsor, manajemen artis, pemangku kebijakan, dan stakeholder lainnya.

Editor : Elde Joyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut