get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini yang Dilakukan Purbalingga untuk Atasi Stunting

8 Cara PDKT Lewat Chat, Tips Efektif Mendekati Gebetan di Era Digital

Minggu, 19 Januari 2025 | 20:20 WIB
header img
Ilustrasi Chat Media Sosial. Foto: Pexels.

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Cara PDKT lewat chat di zaman serba digital menjadi pilihan populer untuk mendekati seseorang. Dengan berbagai aplikasi pesan instan yang tersedia, Anda bisa memulai komunikasi pendekatan (PDKT) tanpa harus menghadapi tekanan interaksi langsung.

Namun, meski terlihat sederhana, PDKT lewat chat memerlukan pendekatan yang tepat agar pesan yang disampaikan berhasil menarik perhatian dan membangun koneksi.

Terlebih, chat memungkinkan komunikasi yang lebih santai dan fleksibel. Menurut Ginting (2021), komunikasi antarpribadi dalam aplikasi kencan mencakup orientasi, penjajakan afektif, dan pertukaran stabil, yang semuanya bisa diterapkan dalam percakapan melalui pesan instan.

Lantas bagimana cara PDKT lewat chat di zaman serba digital ini, berikut cara PDKT lewat chat yang dapat Anda coba seperti dikutip dari iNews.id, Minggu (19/1/2025):

Cara PDKT Lewat Chat yang Bisa Dicoba

1. Awali dengan Obrolan Santai

Hindari sapaan klise seperti "Hai" atau "Apa kabar?". Sebagai gantinya, gunakan komentar yang relevan dengan status atau foto terbaru gebetan. Contohnya, jika dia baru saja memposting foto liburan, tanyakan pengalaman menarik yang dia alami.

2. Ajukan Pertanyaan yang Menarik

Gunakan pertanyaan terbuka yang memancing cerita panjang. Misalnya, “Kalau bisa mengulang salah satu kenangan masa kecil, apa yang akan kamu pilih?” atau “Kamu lebih pilih bisa terbang atau jadi tidak terlihat?” Pertanyaan semacam ini menunjukkan perhatian dan membuat percakapan lebih seru.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut