Thom Haye Kobarkan Semangat Timnas Indonesia Hadapi Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

SYDNEY, iNewsPurwokerto.id – Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, menyuarakan tekad membara jelang pertandingan krusial melawan Australia dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Haye menegaskan, Tim Garuda datang ke Sydney dengan satu tujuan: meraih kemenangan.
Pertandingan tersebut akan digelar di Sydney Football Stadium, markas Timnas Australia, pada Kamis (20/3/2025) sore. Laga ini dinilai sangat menentukan bagi kedua tim dalam upaya mempertahankan peluang lolos ke Piala Dunia 2026.
Peluang Timnas Indonesia untuk meraih tiket langsung ke Piala Dunia 2026 masih terbuka lebar. Namun, syaratnya adalah memaksimalkan empat pertandingan tersisa yang akan dijalani.
Saat ini, Thom Haye dan rekan-rekannya berada di peringkat ketiga klasemen Grup C dengan 6 poin, sejajar dengan Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Keempat tim tersebut hanya terpaut satu poin dari Australia yang menempati posisi kedua. Sementara itu, Jepang masih kokoh di puncak klasemen dengan 16 poin.
Kemenangan atas Australia akan membuka peluang lebih besar bagi Timnas Indonesia untuk finis di dua besar grup. Haye sendiri tampil percaya diri menyambut pertandingan ini.
Meski harus menempuh perjalanan udara lebih dari 26 jam untuk tiba di Sydney pada Minggu (16/3/2025) malam, gelandang berusia 30 tahun itu tetap antusias bergabung dengan skuad Timnas.
Haye langsung terbang ke Sydney usai membela klubnya, Almere City, dalam laga imbang 1-1 melawan NAC pada Sabtu (15/3/2025) dini hari WIB. Pemain yang dijuluki "Sang Profesor" itu bahkan tampil penuh selama 90 menit dalam pertandingan tersebut.
"Kami bermain untuk menang. Kami tidak datang ke Australia hanya untuk bermain imbang. Target kami jelas: meraih kemenangan," tegas Haye dalam saluran YouTube pribadinya, The Haye Way.
Editor : EldeJoyosemito