get app
inews
Aa Text
Read Next : Polresta Banyumas dan PWI Gelar Bakti Sosial, Bagikan Ratusan Paket Sembako dan Takjil Gratis

Arus Balik Ajibarang-Brebes Meningkat, Kapolresta Banyumas Pantau Kondisi Lalin

Jum'at, 04 April 2025 | 18:46 WIB
header img
Arus Balik Ajibarang-Brebes Meningkat, Kapolresta Banyumas Pantau Kondisi Lalin. Foto: Polresta Banyumas

BANYUMAS, iNewsPurwokerto.id – Memasuki hari kelima (H+5) Lebaran 2025, arus balik pemudik terus mengalami peningkatan di sejumlah titik utama di Banyumas. Untuk memastikan kelancaran dan keselamatan perjalanan, Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Ari Wibowo, turun langsung memantau kondisi lalu lintas pada Jumat (4/4/2025).

Dalam pemantauan tersebut, Kapolresta meninjau langsung kepadatan kendaraan di Ajibarang dan persimpangan Waduk Penjalin, yang menjadi jalur penting penghubung antara Banyumas dan Brebes. Selain mengamati situasi di lapangan, ia juga memberikan arahan kepada petugas di pos pengamanan guna memastikan pengaturan arus kendaraan berjalan dengan baik.

"Kami terus mengimbau para pemudik agar selalu mematuhi aturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan selama perjalanan," ujar Kombes Pol Ari Wibowo dalam keterangannya, Jumat.

Ia juga menekankan bahwa kehadiran aparat di titik-titik rawan kepadatan bertujuan untuk menjamin kelancaran perjalanan bagi para pemudik, masyarakat yang bersilaturahmi, serta wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata tersebut.

Dengan pengamanan dan pengaturan lalu lintas yang diperketat, diharapkan arus balik Lebaran 2025 dapat berjalan lancar tanpa kendala berarti. Polisi juga mengingatkan agar pengguna jalan tetap bersabar dan disiplin dalam berkendara guna menghindari potensi kecelakaan.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut