Duel Sengit, Barcelona Juara Copa del Rey 2024-2025 Kalahkan Real Madrid

SEVILLA, iNewsPurwokerto.id-Hasil final Copa del Rey 2024-2025 telah diketahui, Barcelona keluar sebagai juaranya melalui laga yang dramatis.
Dalam duel sengit yang berlangsung di Estadio De La Cartuja, Sevilla, pada Minggu (27/4/2025) dini hari WIB, Blaugrana—julukan Barcelona—menundukkan Real Madrid dengan skor 3-2 setelah melalui 120 menit pertandingan.
Gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Jules Kounde pada menit ke-117, memastikan trofi Copa del Rey ke-32 bagi raksasa Catalan. Barcelona kini unggul delapan gelar atas Athletic Bilbao, yang menempati posisi kedua daftar peraih trofi terbanyak di kompetisi ini.
Pelatih Barcelona, Hansi Flick, hampir bisa menurunkan seluruh pemain utamanya, kecuali Robert Lewandowski yang absen akibat cedera. Mengusung formasi 4-2-3-1, Ferran Torres dipercaya mengisi posisi striker.
Di kubu lawan, Real Madrid memilih menyimpan Kylian Mbappe di bangku cadangan pada awal laga, mengingat kondisinya yang baru pulih dari cedera.
Statistik menunjukkan dominasi Barcelona sepanjang pertandingan, dengan penguasaan bola mencapai 67 persen dibanding 33 persen milik Madrid.
Dari sisi peluang, Barcelona juga unggul tipis dengan delapan tembakan tepat sasaran, berbanding tujuh milik Los Blancos.
Barcelona membuka keunggulan lewat gol Pedri pada menit ke-28, setelah menerima umpan matang dari Lamine Yamal. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Carlo Ancelotti memasukkan Kylian Mbappe menggantikan Rodrygo Goes.
Pergantian itu membuahkan hasil saat Mbappe mencetak gol penyeimbang pada menit ke-70. Tak berhenti di situ, Madrid berbalik unggul 2-1 melalui gol Aurelien Tchouameni yang memanfaatkan umpan sepak pojok Arda Guler.
Namun keunggulan Madrid tidak bertahan lama. Barcelona bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat sontekan Ferran Torres di menit ke-84, setelah menerima umpan terobosan Lamine Yamal. Skor imbang memaksa laga berlanjut ke babak tambahan.
Di babak tambahan, kedua tim bermain lebih berhati-hati. Setelah minim peluang selama 20 menit, akhirnya Barcelona memanfaatkan kesalahan fatal Luka Modric.
Pada menit ke-117, Jules Kounde melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang tak mampu dihentikan kiper Thibaut Courtois.
Gol Kounde menjadi penentu kemenangan Barcelona 3-2 atas Real Madrid sekaligus mengantar Blaugrana mengangkat trofi Copa del Rey musim ini.
Editor : EldeJoyosemito