get app
inews
Aa Text
Read Next : Video Casa De Lani Resort & Convention Resmi Dibuka

Tragis, Dua Pemuda Tewas Tenggelam di Curug Pinang Baturraden

Senin, 28 April 2025 | 07:13 WIB
header img
Peristiwa tragis terjadi di kawasan wisata Curug Pinang, Desa Kemutug Lor, Kecamatan Baturraden, Banyumas, pada Minggu (27/4/2025) sore. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Peristiwa tragis terjadi di kawasan wisata Curug Pinang, Desa Kemutug Lor, Kecamatan Baturraden, Banyumas, pada Minggu (27/4/2025) sore. 

Dua wisatawan asal Jakarta, Imron Maulana (26) dan Maulana Ahmad (27), ditemukan tewas setelah tenggelam di area air terjun tersebut.

Pelaksana tugas (Plt) Kapolsek Baturraden, Iptu Mufid Bayu Aji, mengatakan insiden bermula sekitar pukul 16.00 WIB. 

Saat itu, kedua korban bersama rombongan tengah berkunjung ke Curug Pinang. Ketika berada di dekat air terjun, keduanya diduga terpeleset dan jatuh ke kubangan air sedalam tiga meter.

"Diduga kuat keduanya tidak bisa berenang sehingga menyebabkan tenggelam," ujar Iptu Mufid.

Salah satu rekan korban yang selamat segera melapor ke pihak pengelola wisata. 

Petugas dibantu warga setempat berusaha melakukan pertolongan, namun ketika berhasil dievakuasi ke darat, kedua korban sudah dalam kondisi tidak bernyawa.

Untuk memastikan penyebab kematian, tim Inafis Satreskrim Polresta Banyumas bersama dokter dari Puskesmas Baturraden II melakukan pemeriksaan di lokasi. 

Hasilnya, kedua korban dinyatakan meninggal dunia akibat tenggelam, tanpa tanda-tanda kekerasan.

Menanggapi insiden ini, Pemerintah Kabupaten Banyumas bersama aparat kepolisian merekomendasikan evaluasi menyeluruh terhadap sistem keamanan dan pengawasan di seluruh objek wisata alam di wilayah tersebut. 

Upaya preventif dan mitigasi risiko dinilai penting guna mencegah terulangnya kejadian serupa di masa depan.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut