Menang 3-1 atas Bournemouth, Guardiola Menangis di Laga Perpisahan De Bruyne

Namun sorotan utama laga bukan sekadar soal skor. Di menit ke-69, Kevin De Bruyne ditarik keluar dan digantikan oleh Nico Gonzalez.
Tepuk tangan bergemuruh dari tribun Etihad — momen tersebut menandai penampilan terakhir De Bruyne di kandang City.
Pemain asal Belgia itu dipastikan akan meninggalkan klub di akhir musim ini, mengakhiri hampir satu dekade pengabdiannya bersama The Citizens.
Tangis haru tak tertahan di wajah Guardiola usai pertandingan. Ia memeluk De Bruyne erat di pinggir lapangan, simbol kedekatan emosional antara pelatih dan pemain yang telah menjadi salah satu pilar penting dalam era kejayaan Manchester City.
Di laga pamungkas musim ini, City dijadwalkan bertandang ke markas Fulham. Itu berarti, laga kontra Bournemouth menjadi salam perpisahan terakhir De Bruyne di hadapan publik Etihad.
Editor : EldeJoyosemito