get app
inews
Aa Text
Read Next : Mau Wisata Kuliner Seafood di Cilacap yang Murah dan Lezat? Berikut Informasinya

15 Destinasi Wisata di Kabupaten Boyolali yang Menarik, Yuk Berangkat

Kamis, 23 September 2021 | 11:26 WIB
header img
Tempat piknik di Boyolali Jawa Tengah. Tretes Taman Tani di Dukuh Tretes, Desa Samiran. Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali. Foto: wisata.disporapar.boyolali.go.id

BOYOLALI, iNews.id - 15 destinasi wisata di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah ini dapat menjadi pilihan bagi warga untuk mengisi libur akhir pekan nanti. Di Kabupaten Boyolali ada tempat wisata yang manarik untuk didatangi. Apa saja? Berikut rekomendasi 15 tempat piknik di Boyolali Jawa Tengah yang telah dirangkum.  

1. Alun-alun Kidul Boyolali 
Alun-alun Kidul Boyolali merupakan ruang terbuka yang bisa untuk piknik atau sekadar jalan-jalan sore. Pada sore hari, bisa ditemukan banyak kuliner pedagang kaki lima (PKL)  yang bisa menemani waktu piknik menjadi lebih asyik lagi. 

2. Tlatar Tourist Attraction 
Berada di Tengah Sawah, Belanja di Pasar Inis Gunakan Uang Bambu Di tempat ini, banyak fasilitas kolam berenang anak, perahu bebek, dan menunggang kuda. Air yang jernih bisa membuat pikiran menjadi lebih segar.  

3. Umbul Pengging Tempat pemandian di Umbulsari Boyolali bisa menjadi pilihan piknik bagi yang ingin merasakan segarnya air, sambil berkumpul bersama keluarga untuk menikmati akhir pekan.

4. Waduk Cengklik Park Tempat ini cocok banget bagi yang ingin membawa keluarga berlibur singkat. Di sini bisa terdapat fasilitas beragam, mulai dari kolam renang, taman bunga, spot foto, hingga arsitektur bangunan unik yang bisa menghilangkan rasa penat. 

5. Taman Tani 
Taman Tani terletak di Desa Samiran, Kecamatan Selo, Boyolali. Dikutip dari situs wisata.disporapar.boyolali.go.id, tempat ini merupakan tempat wisata baru yang ada di Selo. Taman terletak di Lereng Merapi yang menawarkan pemandangan hijau dengan udara sejuk. Di sini bisa ditemukan field trip bagi para pelajar, cafe, outbound, hingga bumi perkemahan.

6. Danau Tengah Sawah Boyolali Boyolali juga menawarkan rumah makan dengan konsep unik bagi yang ingin berkumpul bersama keluarga di akhir pekan. Pengunjung bisa menikmati makan di atas saung bersama keluarga, sambil melihat pemandangan hijau dan kolam air yang dipenuhi ikan. Juga terdapat tempat bermain anak yang sederhana bagi yang membawa anak kecil. 

7. Alun-alun Lor Boyolali 
Terletak di Jalan Tergalwire Kabupaten Boyolali, tempat ini bisa menjadi tempat piknik  yang sangat menarik. Terdapat beberapa miniatur bangunan keajaiban dunia, seperti Patung Sphinx, Candi Borobudur, Taj Mahal, dan bangunan lain yang bisa dijadikan latar belakang foto untuk diunggah ke media sosial. 

8. Taman Miniatur 3 Menara 
Berada di Tengah Sawah, Belanja di Pasar Inis Gunakan Uang Bambu Taman Miniatur 3 Menara yang terletak di Dusun 3, Kiringan, Boyolali. Di lokasi ini bisa jalan-jalan santai sambil menikmati waktu sore dan berfoto di depan ketiga miniatur menara sebagai dokumentasi. 

9. Taman Pandan Arum Boyolali
Taman Pandan Arum merupakan taman yang memiliki beberapa kandang satwa, seperti rusa, dan burung besar. Keberadaan taman ini semakin menambah jumlah ruang terbuka untuk warga agar bisa menikmati jalan-jalan atau olahraga sore. 

10.Taman Pandanalas Boyolali 
Taman ini sangat cocok bagi yang ingin mengajak anak-anak kecil jalan-jalan. Terdapat banyak tempat permainan anak, beberapa bangunan lucu hingga pancuran air mini yang bisa membuat anak-anak betah berada di sini.

11. Kebun Raya Indrokilo 
Bagi yang sedang mencari tempat piknik atau wisata yang dipenuhi tumbuhan hijau, Kebun Raya Indrokilo yang terletak di area sawah Mojosongo, Boyolali menjadi destinasi yang tepat. Di lokasi ini pengunjung bisa menikmati jalan santai di tengah tanaman hijau, sehingga rasa penat menjadi hilang.  

12. Waterboom Umbul Sewu Pengging 
Satu lagi taman air yang bisa dijadikan tempat piknik dan wisata bersama keluarga di Boyolali adalah Waterboom Umbul Sewu Pengging. Anak anak bisa dibawa untuk bermain  air dan membawa bekal dari rumah untuk makan bersama di tempat istirahat yang telah disediakan. 


13. Lembah Gunung Madu Jika ingin berpiknik atau berwisata di daerah yang sejuk dan dipenuhi tumbuhan hijau, Lembah Gunung madu bisa jadi referensi. Di sini menyajikan pemandangan lembah gunung yang asri dipenuhi pepohonan hijau yang bisa menghilangkan rasa penat. Itu tadi daftar 15 rekomendasi tempat piknik di Boyolali Jawa Tengah yang bisa di kunjungi. Jangan lupa abadikan momen berkunjung sebagai kenang-kenangan.


14. Taman Pelangi Ceria Taman Pelangi Ceria merupakan salah satu taman edukasi yang terletak di Dusun 2, Kabupaten Boyolali. Banyak spot foto yang bisa dijumpai, seperti tangga pelangi, patung binatang, wahana bermain anak yang sangat cocok bagi kamu yang ingin membawa keluarga kecil bermain di luar ruangan. 

15. Umbul Langse 
Berada di Tengah Sawah, Belanja di Pasar Inis Gunakan Uang Bambu Tempat pemandian yang satu ini selain bisa dijadikan sebagai tempat piknik atau wisata, juga biasa dijadikan tempat upacara adat Merti Umbul Lengse. 

Pengunjung dapat menikmati segarnya air kolam pemandian dan sejuk udara Desa Nepen. Selain bermain air, pengunjung juga bisa duduk santai di sekitar kolam sambil menikmati makanan yang disiapkan dari rumah. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut