SEMARANG, iNewsPurwokerto.id - Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi memberikan arahan kepada seluruh anggota polri saat apel pagi di Mapolda Jateng, Senin (1/8/2022) mengenai penegakan hukum di Jawa Tengah yang harus dilakukan dengan tegas dan tepat.
Menurut Ahmad, apabila penegakan hukum dilakukan dengan tegas khususnya dalam fungsi reserse, maka memberikan dampak untuk penjahat agar tidak melakukan kembali aksi kejahatannya.
"Bila kinerja polri khususnya fungsi reserse cepat dan segera ungkap, maka calon pelaku kejahatan akan berpikir seribu kali untuk melakukan aksinya," ujarnya.
Dia menambahkan, selain menegakkan hukum secara cepat dan tegas, mereka juga harus bisa mengungkap kasus kejahatan yang ditangani. Sehingga, fungsi reserse dapat menjadi hantu bagi para penjahat.
"Kejar dan tangkap pelaku kejahatan sampai di mana saja. Ada bukti permulaan yang cukup, segera tahan dan periksa. Namun jangan hanya tangkap, yang terpenting adalah ungkap (kasus kejahatan)," tegasnya.
Editor : Pepih Nurlelis
Artikel Terkait