Daftar Klan Keluarga Kaya Raya yang Bisa Kontrol Dunia, Ada yang Kekayannya Rp21.000 T

Ami Heppy S
Di dunia ini ada klan keluarga kaya raya dan mampu mengontrol dunia. Dengan harta yang mereka miliki, dapat membeli apa saja yang diinginkan. (Foto House of Saud)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Di dunia ini ada klan keluarga kaya raya dan mampu mengontrol dunia. Dengan harta yang mereka miliki, dapat membeli apa saja yang diinginkan.

Tidak hanya soal kemewahan, kelimpahan harta juga dapat membuat orang mempunnyai kekuasaan. Bahkan sampai dapat mengontrol dunia. 

Di dunia ini, setidaknya ada lima klan keluarga terkaya yang disebut mampu mengontrol dunia dari kekayaan yang mereka miliki. 

Berikut daftar lima klan keluarga di dunia yang mampu memberi warna dunia seperti dirangkum iNews.id : 

1. The House of Windsor 

House of Windsor merupakan keluarga kerajaan Inggris Raya. Saat ini, kepala keluarga Windsor adalah Ratu Elizabeth II. Dia sebagai Ratu Elizabeth II juga merupakan kepala Gereja dan Panglima Tertinggi pasukan militer Britania Raya. Selain di Inggris, Elizabeth II juga menjadi ratu yang berkuasa dari 15 negara merdeka di dunia. Itulah lima klan keluarga yang mampu mengontrol dunia. 

2. The House of Saud 

The House of Saud merupakan penguasa di Arab Saudi sekaligus salah satu klan terkaya di dunia. Selain itu, dinasti keluarga Saud ini juga menjadi keluarga kerajaan terkaya di dunia. Bahkan, disebut lebih kaya dibandingkan keluarga kerajaan Inggris. 

Kekayaan bersih keluarga ini mencapai USD1,4 triliun atau jika dirupiahkan mencapai Rp21.000 triliun. Dinasti kerajaan ini telah memerintah Arab Saudi sejak 1932 dan disebut memiliki jumlah anggota keluarga sekitar 25.000 orang. Kekayaan keluarga ini berasal dari temuan cadangan minyak pada pemerintahan Raja Abdulaziz bin Saud. Keluarga ini diketahui mengendalikan sekitar 20 persen dari cadangan minyak global. 

Kepala keluarga memiliki kekuatan politik yang absolut dan seluruh anggota keluarga mempunyai posisi masing-masih dalam sistem pemerintahan kerajaan dan militer. 

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network