5 Masker Wajah Alami Ini Ampuh Mengatasi Kulit Berminyak

Pepih Nurlelis
5 Masker Wajah Alami Mengatasi Kulit Berminyak. Foto: Freepik

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Berbagai manusia memiliki tipe kulit yang berbeda, salah satunya yaitu kulit berminyak. Dari berbagai tipe kulit tersebut, setiap orang memerlukan cara untuk mengatasinya agar kulit tetap sehat.

Dikutip dari Alodokter pada Jumat (30/9/2022) bahwa kulit berminyak terjadi karena sebum yang berlebihan, sehingga mengakibatkan pori-pori tersumbat dan munculnya jerawat. Namun, adanya hal tersebut dapat dilakukan dengan perawatan secara rutin, salah satunya dengan masker wajah alami. Simak penjelasannya:

5 Masker Wajah Alami Mengatasi Kulit Berminyak

1. Masker Pisang dan Madu

Buah pisang dan madu bisa menjadi pilihan untuk masker wajah karena dapat menyerap sebum berlebih. Caranya dapat dilakukan dengan menghaluskan 1 buah pisang yang dicampur dengan 2 sendok teh madu. Lalu oleskan pada wajah dan tunggu selama 10-15 menit.

Kemudian bilas dengan air hangat. Penggunaan masker alami ini dapat dilakukan sebanyak 2-3 kali dalam seminggu.

2. Masker Lidah Buaya dan Yoghurt

Lidah buaya memiliki efek antiradang yang dapat menyembuhkan luka, sedangkan kandungan asam laktat pada yoghurt berfungsi untuk pengangkatan kulit mati dan mengecilkan pori pada kulit wajah.

Cara penggunaannya dapat dilakukan dengan campuran lidah buaya dan yoghurt kemudian dapat ditambah dengan madu secukupnya. Selanjutnya oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 menit.

Editor : Pepih Nurlelis

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network