Terlempar dari Kapal dan Tenggelam, Nelayan Ditemukan Tewas

Elde Joyosemito
Proses evakuasi yang dilakukan Basarnas. (Foto: Basarnas Cilacap)

CILACAP, iNewsPurwokerto.id - Seorang nelayan Cilacap tenggelam di kawasan Pelabuhan Perikanan Samudra Cilacap (PPSC) pada Jumat (30/9/2022) malam. Hanya dalam waktu kurang dari 6 jam, nelayan tersebut ditemukan dalam kondisi meninggal pada Jumat jam 23.59 WIB.

Korban adalah Tasmiadi (68) nelayan asal Jalan Penyu RT 01 RW 11 Kelurahan Tegalkamulyan Kecamatan Cilacap Selatan. “Tim Basarnas melakukan penyelamatan di sekitar lokasoi kejadian dan menyisir dengan memakai perahu karet. Korban ditemukan sekitar jam 23.59 oileh Tim Rescuer Basarnas Cilacap,”kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Cilacap Adah Sudarsa pada Sabtu (1/10/2022).

Sebelumnya, Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap memdapatkan informasi atas nelayan yang tenggelam di PPSC di Sungai Kaliyasa. Lokasi tenggelamnya sebelah timur PT Toxindo Kelurahan Tegalkamulyan, Kecamatan Cilacap Selatan.

“Tim SAR Tegalkamulyan menginformasikan bahwa telah terjadi seorang nelayan yang terjatuh dari perahu dan tenggelam. Setelah mendapatkan informasi tersebut kita langsung memberangkatkan satu regu ke lokasi kejadian beserta peralatan lengkap pertolongan di air,”katanya.

Editor : Elde Joyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network