Usai Ringkus Bos Judi Apin BK, Pagi Ini Tiga Bandar Lagi Dibawa dari Kamboja

Muhammad Refi Sandi
Mabes Polri menangkap bandar judi online Apin BK. Dia sempat buron kemudian berhasil ditangkap dan telah sampai di Indonesia pada Jumat (14/10/2022) malam. (Foto iNews.id/Istimewa)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Mabes Polri menangkap bandar judi online Apin BK. Dia sempat buron kemudian berhasil ditangkap dan telah sampai di Indonesia pada Jumat (14/10/2022) malam. Bahkan, pada Sabtu (15/10/2022) pagi ini ada tiga tersangka yang dibawa dari Kamboja.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjemput langsung tersangka di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang Banten. Setelah meringkus bos judi online kelas kakap Apin BK, lalu polisi melakukan penangkapn lagi.

Kapolri mengatakan Sabtu pagi ini akan ada tiga tersangka lain yang dibawa dari Kamboja. Seperti halnya Apin BK, ketiga orang itu juga berstatus buron alias masuk dalam terkait kasus judi online. “Besok pagi juga ada tiga DPO yang kita bawa dari Kamboja,” kata Listyo.

Kesuksesan penangkapan Apin tersebut merupakan kerja sama dengan pihak kepolisian Malaysia. Ini sekaligus sebagai bagian dari komitmen Polri untuk menindak tegas judi online.  

“Bahwa beberapa waktu lalu anggota kita kirim ke luar negeri, dan alhamdulillah malam hari ini Apin BK berkat kerja sama dengan polisi Malaysia bisa kita bawa ke Tanah Air,”ujar Kapolri.

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network