Asal Usul Hari Jomblo Sedunia yang Dirayakan Setiap 11 November

Wiwie Heriyani
Ilustrasi Asal Usul Hari Jomblo Sedunia yang Dirayakan Setiap 11 November .(Foto:Ist)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Setiap 11 November diperingati sebagai hari apa? Ternyata setiap tanggal 11 November diperingati sebagai Hari Jomblo Sedunia atau Single Day.

Hari Jomblo Sedunia ini sering dirayakan oleh kaum jomblo baik wanita maupun pria yang bangga terhadap status lajang mereka. Para jomblo bahagia ini bahkan tak mempermasalahkan jika hingga saat ini belum menemukan pasangan hidup yang cocok seperti kebanyakan orang pada umumnya.

Lantas, seperti apa asal-usul Hari Jomblo sedunia hingga bisa dirayakan? Berikut ulasannya seperti dirangkum dari berbagai sumber, pada Jumat (11/11/2022):

Hari Jomblo Sedunia atau Singles Day sebenarnya merupakan hari libur komersial di Tiongkok yang dirayakan setiap tanggal 11 November. Pada hari libur komersial itu dianggap dapat membantu para pria atau wanita untuk menunjukkan kebanggaan mereka sebagai lajang.

Perayaan Hari Jomblo Sedunia ini berawal dari seorang mahasiswa tunggal di Universitas Nanjing China yang memilih tanggal 11 November. Alasannya sederhana, pada tanggal 11 November memiliki bentuk serupa, yakni dua tongkat sebagai sebuah simbol perayaan untuk tidak meratapi status jomblo. 

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network