DEBUT Ivar Jenner dan Justin Hubner saat Timnas Indonesia U-20 bermain 3-3 dengan Baerum SK U-20 pada Jumat (11/11/2022) malam WIB telah membawa angin segar bagi Timnas.
Tak hanya mereka, ada kabar tiga pemain siap untuk mengikuti jejak Ivar Jenner dan Justin Hubner. Kedua pemain yang telah bergabung masih berproses untuk mendapatkan status kewarganegaraan Indonesia.
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, membutuhkan tenaga pemain keturunan demi mendongkrak performa Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023
Lalu siapa tiga pemain yang bakal mengikuti jejak mereka? Berikut profilnya:
Tristan Gooijer adalah pemain Ajax Amsterdam U-21. Tim tersebut bermain di kasta kedua Liga Belanda. Musim ini, Tristan sudah lima kali tampil, termasuk di dua laga UEFA Youth League atau Liga Champions Junior 2022-2023.
Usianya baru 18 tahun. Dia biasanya bwermain sebagai fullback kanan dan bek tengah ini. Bahkan bermain sebagai starter saat Ajax Amsterdam U-19 menang 3-1 atas Liverpool U-19 di UEFA Youth League 2022-2023!
Pertanda Tristan Gooijer membela Timnas Indonesia U-20 sudah terlihat. Orang yang dipercaya PSSI mengurusi proses naturalisasi pemain keturunan, Hamdam Hamedan, sudah meninggalkan komentar di Instagram Tristan Gooijer, @tristangooijer.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait