Berdayakan Warga, Bazma Cilacap Gelar Pelatihan Pembuatan Ecoprint

Elde Joyosemito
Kilang Cilacap melalui Baituzzakah Pertamina (Bazma) RU IV menyelenggarakan pelatihan pembuatan ecoprint bagi warga di wilayah operasional perusahaan

CILACAP, iNewsPurwokerto.id  – Kilang Cilacap melalui Baituzzakah Pertamina (Bazma) RU IV menyelenggarakan pelatihan pembuatan ecoprint bagi warga di wilayah operasional perusahaan. Pelatihan digelar di gedung Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) komplek Perumahan Pertamina Donan selama dua hari, Senin – Selasa (28 – 29/11/2022).

Ketua Pelaksana Bazma RU IV Cilacap Sayidi menjelaskan pelatihan yang diikuti 30 peserta ini menjadi upaya pemberdayaan masyarakat di lingkungan operasional perusahaan. 

“Kegiatan seperti ini rutin kami lakukan setiap tahun, kebetulan kali ini materinya seputar pelatihan membuat ecoprint,” katanya.

Dijelaskan pelatihan ini sebagai pembekalan untuk meningkatkan kemandirian peserta dalam berbisnis mengingat hasilnya bisa dipasarkan dan diharapkan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Ecoprint menjadi salah satu tren saat ini yang jika ditekuni secara serius, mampu menambah penghasilan,” ujar Sayidi.

Ecoprint lanjut Sayidi, merupakan seni cetak dengan bahan-bahan alami, seperti daun, bunga, ranting, kulit pohon, dan kayu yang dicetak di atas media seperti kain katun, sutera, rami, woll, kayu, kulit, keramik dan kertas. 

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network