Indahnya Surga Tersembunyi Curug Jagapati di Garut, Muncul dari Celah Tebing Zigzag

Nurul Amanah
Indahnya Surga Tersembunyi Curug Jagapati di Garut, Muncul dari Celah Tebing Zigzag. Foto: Instagram@ Indoflashlight

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Indonesia selalu menawarkan keindahan alam memesona. Salah satunya destinasi wisata di Garut, Jawa Barat.

Bagaikan surga tersembunyi, wisata alam Curug Jagapati seolah muncul dari balik perbukitan, tebing, hutan lebat. Di Curug Jagapati terdapat aliran air empat tingkat yang saling terhubung, seperti tangga alami yang berbentuk zigzag.

Penasaran dengan Curug Jagapati di Garut yang eksotis? Berikut ulasannya dirangkum iNews.id beberapa waktu lalu.

Ada yang unik dari Curug Jagapati di Garut, di mana air terjun ini tidak turun dari tebing, melainkan turun langsung dari lintasan yang cukup panjang melalui celah antara kedua tebing. Aliran air sungai Cilimbung ini seperti diapit antara dua tebing dengan berasal dari Gunung Limbung.

Curug Jagapati atau Air terjun Jagapati ini memiliki debit airnya yang tidak terlalu deras dan tidak terlalu kecil serta masih terdapat patahan air terjun kecil yang membuat semakin istimewa curug Jagapati ini. Jika Anda belum puas hanya memandanginya saja, di bawah air terjun terdapat kolam yang bisa digunakan untuk berenang.

Ada mitos mengenai larangan bagi yang ingin berkunjung ke Curug Jagapati, yakni pada hari Selasa dan Jumat, serta tidak diperbolehkan menggunakan pakaian berwarna merah. Sebab, di hari Selasa dan Jumat Curug Jagapati digunakan sebagai tempat berkumpulnya Putri Ilang Kencana bersama para dedemit dari bangsa jin.

Apabila larangan atau pantangan tersebut dilanggar, seringkali ada pengunjung yang kesurupan seusai mandi di Curug Jagapati, bahkan ada pengunjung yang hilang hingga berhari-hari di sana. Menurut warga sekitar, kejadian ini sering menimpa anak-anak remaja yang bandel, merusak kelestarian alam sekitar curug dan tidak mengindahkan larangan.

Dibalik mitos tersebut, Curug Jagapati tetap menyimpan pesona yang sangat indah. pepohonan hijau serta tebing yang ada di kanan kiri menggapit air terjun juga merupakan daya tarik dari tempat wisata ini. Curug Jagapati berasal dari kata Jaga dan Pati, Jaga artinya menjaga, mengawal dan mengamankan, sementara pati berarti nyawa atau kematian, atau dapat dimaknai menjaga "harta" yang ada di curug tersebut.

 

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network