Resmi Didapuk Megawati Jadi Capres PDIP, Ganjar: Sebuah Kehormatan

Felldy Utama/Arbi Anugrah
Capres PDIP Ganjar Pranowo (tangkapan layar)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri secara resmi menunjuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden atau Capres PDIP. Penugasan yang diberikan partai ini, dianggap sebagai sebuah kehormatan bagi Ganjar Pranowo dalam kontestasi Pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

"Sebuah kehormatan sebagai petugas partai," kata Ganjar Pranowo usai diumumkan di Istana Batu Tulis, Bogor, Jumat (21/4/2023).

Dia mengatakan jika penugasan dari partai sangat penting dan ini bukanlah yang pertama kalinya.

"Tentu ini bukan penugasan partai pertama kali," ujar Ganjar.

Megawati Soekarnoputri sebelumnya memerintahkan Puan Maharani untuk membentuk tim pemenangan Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024 mendatang. 

“Maka saya juga memberikan mandat penugasan kepada Puan Maharani untuk membentuk tim yang dibutuhkan guna memenangkan Pemilihan Presiden dan Pemilih Legislatif tahun 2024,” kata Megawati.

 

Editor : Aryo Arbi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network