6 Fakta Ashanty yang Positif Covid-19 Sepulang Plesir, Nomor 1 Disebut Beban Negara

Tim iNews
Ashanty positif covid-19

JAKARTA, iNews.id - Ashanty justru banyak dicibir netizen setelah dia mengumumkan positif Covid-19 sepulang liburan dari Turki

Salah satu cibiran yang menohok yakni Ashanty disebut menjadi beban negara oleh banyak netizen. 

Ya, selama seseorang terkena Covid-19, pembiayaan tindakan hingga rumah sakit sejauh ini ditanggung negara.

Ashanty bersama Aurel, Anang Hermansyah, dan Atta Halilintar serta anggota keluarga lainnya diketahui baru saja usai melakukan perjalanan ke luar negeri, tepatnya ke Turki. Apa saja fakta-fakta terkait Ashanty yang positif terinfeksi Covid-19 tersebut? Dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (7/1/2022) berikut ulasan singkat  6 faktanya:  

1. Dicibir, disebut beban negara   

Publik yang mengetahui Ashanty terpapat Covid-19 langsung membanjiri dengan beragam komentar. Ashanty pun sampai disebut beban negara hingga netizen heran melihat Ashanty nekat liburan ke Turki. Ashanty pun kemudian bereaksi atas komentar miring terhadapnya yang dilayangkan warganet itu. Dia mengaku tidak merasa sebagai beban negara lantaran menjalani isolasi di Rumah Sakit (RS) dengan biaya sendiri. “Beban negara kalau saya di Wisma Atlit, ini saya di RS isolasi dan tanggungan sendiri,” kata Ashanty, dikutip di Insta Story, Jumat (7/1/2022). 

2. Belum merasakan gejala parah 

Lewat akun Instagram pribadinya hari ini, Ashanty mengabarkan sampai saat ini mengaku belum merasakan gejala berat usai terpapar virus. “Alhamdulillah belum merasakan gejala berat, namun saya tetap menjalankan prosedur sesuai kesehatan saya yang punya penyakit bawaan,” tulis Ashanty. 


grafis ashanty dan warganet

3. Sempat karantina mandiri di hotel 

Begitu mendarat di Indonesia, Ashanty sekeluarga langsung menjalani prosedur karantina yang berlaku. Ashanty sempat melakukan karantina mandiri di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta tiba di hotel pada Kamis 6 Januari 2022 pukul 9 malam.

4. Pindah isolasi mandiri ke rumah sakit 
Mengingat memiliki riwayat penyakit autoimun, begitu dinyatakan positif Covid-19, Ashanty tak lagi melanjutkan rencana isolasi 10 harinya di hotel. Ia berinisiatif untuk melakukan isolasi mandiri di rumah sakit rujukan Satgas Covid-19. 

5. Hasil dua tes PCR negatif di Turki 

Lewat Insta Story, Ashanty menuturkan dirinya sudah menjalani tes swab PCR sebanyak dua kali di Istanbul, Turki yakni saat di hotel dan di bandara dan semua hasilnya negatif. Berbekal hasil tes negatif inilah, Ashanty dan keluarga bisa kembali pulang terbang ke Indonesia. "Saya PCR di Istanbul 2 kali hasilnya negatif, kalau enggak saya gak bisa pulang, selama di pesawat gak boleh lepas masker kecuali makan," ungkapnya. 

6. Kemenkes Angkat Bicara

Soal pasien Covid-19 disebut beban negara oleh banyak pihak, pihak Kemenkes angkat bicara. Jubir Kemenkes Siti Nadia Tarmizi pun menjawabnya. "Selama masa pandemi memang negara yang membiayai. Ini ada aturan Permenkes 5673 (NOMOR HK.01.07/MENKES/5673/2021) tentang klaim Covid-19," ujar Nadia.

 

 

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network