SINGAPURA, iNewsPurwokerto.id - Landmark yang cukup unik ketika berkunjung ke Singapura adalah patung Merlion. Namun pada tahun ini, wisatawan tidak dapat berfoto dengan patung Merlion yang sedang dalam proses perbaikan.
Dari pantauan iNews Purwokerto, pada Kamis (13/10) kemarin, selama proses perbaikan yang dilakukan sejak Senin (25/9) hingga Rabu (13/12) mendatang, patung Merlion ditutup menggunakan scaffolding (perancah) dan kain terpal hitam. Terdengar deru mesin bor yang dilakukan para pekerja saat melakukan perbaikan patung Merlion.
Meski tengah menjalani proses perbaikan, patung Merlion tetap ramai dikunjungi wisatawan internasional. Foto: iNewsPurwokerto.id/Arbi Anugrah
Meski tengah menjalani proses perbaikan, patung Merlion tetap ramai dikunjungi wisatawan internasional. Sebab proses perbaikan tidak menganggu area sekitar patung berbentuk tubuh ikan dengan kepala singa itu.
Wisatawan yang liburan di Singapura masih dapat berfoto dengan patung anak Merlion yang masih berada di dalam area Merlion Park. Beberapa wisatawan dari berbagai negara masih tampak datang ke area Merlion Park.
Patung anak Merlion di Merlion Park. Foto: iNewsPurwokerto.id/Arbi Anugrah
Menurut pemandu wisata di Singapura, Said mengatakan, meski Merlion tak bisa dilihat dan berfoto selama perbaikan hingga 13 Desember mendatang. Tetapi wisatawan masih dapat berfoto di Merlion Park dengan latar Marina Bay Sands dan gedung-gedung di Central Business Distict.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait