Kado Ultah Perkawinan ke-17, Suami Istri Dosen Unsoed Ini Raih Gelar Profesor Bersamaan

Elde Joyosemito
Suami istri dosen Unsoed ini sama-sama meraih gelar profesor secara berbarengan dan bakal dikukuhkan pada 24 Oktober 2023 mendatang. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto,id-Pasangan suami istri dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto pantas jadi panutan. Keduanya begitu kompak tidak hanya di dalam keluarga, tetapi juga karir.

Itulah pasangan Prof. Mekar Dwi Anggraeni, S.Kep.Ners., M. Kep., PhD dan Prof. Amin Fatoni, S.Si., M.Si., Ph.D. Keduanya sama-sama meraih gelar profesor secara bersamaan dan bakal dikukuhkan pada 24 Oktober 2023 mendatang.

Perjalanan untuk meraih profesor tidaklah mudah. Dari dosen hingga ke jenjang profesor, memerlukan perjalanan yang panjang serta komitmen yang kuat untuk mewujudkannya. 

Tetapi seterjal apapun perjalanannya, Prof Mekar dan Prof Amin mampu meraih, bahkan secara bersama-sama. Jadinya, keduanya pasangan guru besar yang segera dikukuhkan.

Jatuh bangun juga dirasakan oleh pasangan suami istri ini dalam usahanya meraih gelar professor. 

“Pengalaman yang pahit, manis, sehat, sakit, sedih, dan bahagia telah kita lalui bersama,”ungkap Prof Mekar. 

“Tahun 2023 juga bertepatan dengan 17 tahun pernikahan kami karena kami menikah di tahun 2006,”tambah Prof Amin. 

Pertemuan pertama mereka saat diklat prajabatan pada bulan Mei 2005 dan ditakdirkan untuk berjodoh. Pasangan ini menyelesaikan pendidikan S2 bersama pada tahun 2007-2009 dimana Prof Mekar menyelesaikan pendidikan Magister Keperawatan di UI dan Prof Amin menyelesaikan pendidikan magister di IPB. 

Dua tahun setelah menyelesaikan pendidikan magister kemudian Prof Amin dan Prof Mekar melanjutkan pendidikan doktoral di Prince of Songkla Thailand di mana Prof. Amin mengambil bidang biosensor dan Prof. Mekar mengambil bidang keperawatan maternitas. 

Setelah selesai menyelesaikan pendidikan doktoral selanjutnya kembali mengabdi di Unsoed Purwokerto. 

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network