GM KPI RU IV, Edy Januari Utama, yang resmi membuka kegiatan ini, menyambut baik event ini sebagai sarana untuk menjalin hubungan baik dengan stakeholder di wilayah operasi.
"Kami berkepentingan menjalin hubungan baik dengan stakeholder manapun sebagai bentuk dukungan terhadap operasional perusahaan, termasuk lomba burung ini," jelasnya.
Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan pembagian paket sembako bagi masyarakat di sekitar lapangan gantangan dan pelaku UMKM setempat. "Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat. Mohon doa untuk keselamatan dan operasional kilang kami," tutup Edy.
KPI, sebagai anak perusahaan Pertamina yang berfokus pada pengolahan minyak dan petrokimia sesuai prinsip Environment, Social & Governance (ESG), telah terdaftar dalam United Nations Global Compact (UNGC) dan berkomitmen pada 10 Prinsip Universal dari UNGC sebagai bagian dari penerapan aspek ESG dalam strategi operasional.
KPI berkomitmen untuk terus menjalankan bisnis secara profesional dengan tujuan menjadi Perusahaan Kilang Minyak dan Petrokimia kelas dunia yang berwawasan lingkungan, bertanggung jawab sosial, dan memiliki tata kelola perusahaan yang baik.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait