PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Komunitas Plat R Banyumas mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Prabowo-Gibran pada Minggu (21/1/2024). Dukungan mereka disampaikan karena cocok dengan visi dan misi Prabowo Gibran.
Deklarasi dukungan tersebut disuarakan sebanyak 225 simpatisan yang hadir pada acara yang berlangsung di Sekretariat Bolone Mase di Jl Kebocoran, Kedungbateng, Banyumas.
Dalam deklarasi tersebut, Komunitas Plat R Banyumas mendukung penuh pasangan Prabowo-Gibran. Apalagi mereka bertekad mewujudkan kemenangan dalam satu putaran.
Ketua Komunitas Plat R Banyumas Triyani menyatakan pihaknya mengkonsolidasikan seluruh anggota Komunias Plat R Banyumas untuk memenangkan Praboto-Gibran dalam satu putaran.
“Kami akan menggerakkan seluruh anggota komunitas untuk melakukan sosialisasi di akar rumput,”tegas Triyani saat deklarasi.
Menurutnya, Komunitas Plat R Banyumas telah yakin untuk menyalurkan aspirasinya guna mendukung pasangan Prabowo Gibran.
“Pada Pilpres 2024, kami bersama seluruh anggota Komunitas Plat R di Banyumas mendukung pasangan Prabowo Gibran. Bahkan, kami siap menggerakkan perwakilan komunitas di tiap desa. Mereka siap untuk bergerak demi kemenangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran,”tandasnya.
Triyani menyatakan bahwa pihaknya mampu menggerakkan 3.000 orang dari seluruh Banyumas. “Kalau diminta untuk ikut serta dalam kampanye terbuka, kami siap menggerakkan 3.000 orang dari seluruh wilayah Banyumas,”tegas dia.
Sementara Koordinator Kabupaten (Korkab) Bolone Mase Banyumas Supriyanto mengapresiasi Komunitas Plat R Banyumas yang telah menyatakan dukungannya kepada Prabowo-Gibran.
“Bahkan, dalam waktu dekat kami membentuk Bolone Mase Ladies Banyumas. Sebab, ada banyak simpatisan yang didominasi oleh perempuan ingin bergabung dengan Bolone Mase,”tambahnya.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait