Masuki Usia ke-17, RSUD Ajibarang Bertekad Tingkatkan Pelayanan

Elde Joyosemito
Memasuki tahun ke 17, RSUD Ajibarang bertekad untuk memberi pelayanan terbaik untuk masyarakat dengan menambah fasilitas, sarana dan tenaga yang dibutuhkan. (Foto: Istimewa)

Acara yang digelar secara sederhana itu dihadiri oleh Plt Sekda, Inspektur Daerah, Beberapa Kepala Dinas, Direktur Rumah Sakit, Komite Medis, Komite Keperawatan, Badan Pengawas RSUD Ajibarang, Forkopimcam Ajibarang dan perwakilan pegawai RSUD Ajibarang.

Hanung menambahkan, momentum ulang Tahun tersebut, agar digunakan sebagai wahana untuk bersyukur, merefleksi, intropeksi dan koreksi terhadap perjalanan yang telah dilalui sekaligus untuk memantapkan komitmen, tekad dan semangat untuk terus berbenah diri dalam mengisi agenda kegiatan kedepan.

"Saya berharap, semua elemen RSUD Ajibarang harus selalu meningkatkan kualitas diri serta berinergi menjadi tim work yang solid untuk memberikan pelayanan kesehatan yang prima dan paripurna kepada pasien," katanya.

Ia menilai dengan kunjungan yang dilakukan 2 bulan silam, sudah melihat banyak perubahan.

"Saat tadi saya turun sudah disambut wajah wajah ceria dari jajaran RSUD. Dan setelah melihat kedalam, fasilitas dan pelayanan sudah sangat bagus, serasa di rumah sakit terkenal di Semarang," lanjutnya.

Untuk itu Pj Bupati Hanung berharap agar pelayanan yang sudah bagus agar terus dipertahankan dan ditingkatkan.

Editor : EldeJoyosemito

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network