TPS Tutup Jam Berapa? Ini Jadwal Pencoblosan hingga Penghitungan

Felldy Utama
Ilustrasi pelipatan surat suara. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Pemilu 2024 merupakan saat krusial dalam menentukan arah masa depan bangsa. 

Gunakan hak pilih Anda dengan bijak dan bertanggung jawab pada hari ini, Rabu (14/2/2024). 

Pemilu diadakan setiap 5 tahun sekali untuk memilih anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi, DPRD Kota, serta Presiden dan Wakil Presiden. Rakyat Indonesia langsung berperan sebagai pemilih.

Tahapan pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) berlangsung mulai pukul 07.00 hingga pukul 13.00 waktu setempat, sesuai Pasal 4 PKPU Nomor 3 Tahun 2019. 

Apabila terdapat pemilih yang masih mengantri mendekati pukul 13.00, petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) akan melakukan langkah-langkah sebagai berikut:

1. Mengambil C6 dan KTP pemilih.

2. Mencatat nama pemilih dalam daftar hadir (Form C7).

3. Pemilih yang tercatat dalam C7 diperbolehkan masuk ke TPS dan menunggu giliran mencoblos.

4. KPPS akan melayani seluruh pemilih yang sudah terdaftar dalam C7 dan berada di dalam TPS.

5. KPPS tetap melayani pemilih terakhir, meskipun melewati pukul 13.00.

Pemilih yang tiba setelah pukul 13.00 tidak akan dilayani.

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network