CILACAP, iNewsPurwokerto.id-PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap kembali mengadakan kegiatan donor darah rutin di Gedung Patra Graha pada Kamis (7/3/2024). Selain itu, pendonor yang telah menyumbangkan darahnya juga mendapatkan paket sembako Ramadan.
Antusiasme para pendonor terlihat sejak pukul 07.00 WIB, melibatkan unsur pekerja, mitra kerja, dan masyarakat umum. Mereka ramai memadati gedung sisi utara, di loket pendaftaran dan pemeriksaan tensi darah.
Di loket pendaftaran, tim Health PT KPI RU IV menyediakan 5 meja untuk menerima pendaftar yang terus berdatangan. Setelah pendaftaran, dilanjutkan dengan verifikasi pendonor, pemeriksaan Hemoglobin (Hb), dan tahap terakhir, yaitu pengambilan darah, yang dilaksanakan di gedung utama.
Area Manager Communication, Relations & CSR PT KPI RU IV Cecep Supriyatna menyatakan bahwa selain sebagai kegiatan rutin tiga bulanan donor darah juga berfungsi sebagai sarana silaturahmi dan berbagi.
"Terutama menjelang Ramadan, dan mengingat beberapa kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan harga, diharapkan paket sembako ini bermanfaat bagi peserta donor," ujarnya.
Harapannya, kegiatan ini, yang dilakukan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cilacap, dapat berlanjut untuk membantu ketersediaan darah selama bulan Ramadan.
"Pendonor darah selalu tinggi di setiap acara di Kilang Cilacap. Kami mengucapkan terima kasih atas kontribusi pekerja, mitra, dan masyarakat yang membantu menjaga stok darah."
Kepala Unit Donor Darah (UDD) PMI Kabupaten Cilacap, dr Fahlian Wisnu Al Maarif, menyampaikan penghargaan atas kerjasama yang sudah berjalan bertahun-tahun dengan PT KPI RU IV.
"Terima kasih atas penyelenggaraan donor darah rutin di Kilang Cilacap. Hal ini jelas membantu menyediakan stok darah selama bulan Ramadan, mengingat sulitnya mencari pendonor pada momen tersebut," katanya.
Dari total 888 pendaftar, tercatat 813 pendonor yang berhasil menyumbangkan darah, sementara 75 pendonor dinyatakan tidak memenuhi syarat.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait