"Walaupun jumlahnya tidak seberapa, namun ini adalah rezeki yang harus kita syukuri. Alhamdulillah, program ini telah berjalan selama dua kali lebaran, tahun ini dan tahun lalu, di mana sebelumnya tidak pernah ada pemberian THR bagi pegawai honorer," jelasnya.
Selain pegawai honorer, Pemerintah Kabupaten juga akan memberikan THR bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), termasuk juga THR untuk para kepala desa dan perangkat desa.
"Saya berharap agar masyarakat dapat bijaksana dalam mengatur keuangan selama bulan lebaran. Hindari perilaku konsumtif yang berlebihan, sehingga besaran THR atau tabungan yang kita miliki dapat dimanfaatkan dengan baik. Karena kebutuhan di masa mendatang masih panjang, maka bijaksanalah dalam mengelola keuangan," pesan Bupati.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait