PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Dalam momentum merayakan Idulfitri, Assoc Prof Dr Jebul Suroso, Rektor Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) mengajak jamaah salat Idulfitri di Masjid 17 Purwokerto untuk merenungkan peran penting menjaga lingkungan dalam khotbah bertajuk "Green Idulfitri: Manifestasi Rahmatan Lil Alamin di Hari Kemenangan" Rabu (10/5/202).
Rektor UMP menyampaikan rasa syukur atas berakhirnya bulan Ramadan yang telah dijalani dengan kesabaran dan keikhlasan. Dia menegaskan bahwa Idulfitri bukan hanya tentang perayaan agama semata, tetapi juga momen penting untuk menyadari arti pentingnya menjaga lingkungan.
"Idulfitri adalah hari kemenangan bagi umat Muslim yang telah menjalani ibadah bulan Ramadan dengan penuh keimanan. Namun, kebahagiaan ini harus disertai dengan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan sebagai bagian dari ajaran Islam yang rahmatan lil alamin," ujar Prof. Dr. Jebul.
Dalam khotbahnya, Rektor UMP menyoroti betapa Islam menekankan pentingnya pelestarian lingkungan, dengan mengutip Al-Qur'an dan hadis-hadis yang menegaskan perlunya menjaga alam.
Dia juga mengajak jamaah untuk mengambil contoh dari Rasulullah dalam merawat lingkungan sekitar, termasuk dalam menanam pohon sebagai bagian dari amal yang terus memberikan manfaat atau sodaqoh jariyah.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait