JAKARTA, iNews.id - Saat ini hampir seluruh universitas di Indonesia memiliki jurusan ilmu komunikasi. Bahkan jurusan ilmu komunikasi merupakan salah satu program studi favorit di setiap universitas.
Terlebih di universitas-universitas negeri yang peminatnya bisa mencapai hingga ribuan orang, sementara kapasitas yang diterima jurusan ini hanya puluhan orang.
Artinya jurusan ini salah satu jurusan penting di dunia kerja maupun bagi kehidupan bermasyarakat. Lalu bagaimana prospek kerja lulusan ilmu komunikasi?
Prospek kerja dari lulusan ilmu komunikasi juga sangat menjanjikan. Ini deretan pekerjaan untuk lulusan ilmu komunikasi.
• Public Relations atau Humas
Setiap perusahaan pasti membutuhkan tenaga public relations. Public relations atau yang dikenal juga dengan hubungan masyarakat memiliki tugas membina hubungan yang baik antara perusahaan dan publik.
Selain menyampaikan informasi, humas berperan dalam membangun komunikasi dua arah. Saat kuliah, mahasiswa ilmu komunikasi akan mempelajari hal-hal terkait kehumasan, sehingga dapat memilih pekerjaan ini ketika lulus.
• Content Creator
Di era industri 4.0 ini, perkembangan teknologi semakin canggih. Berbagai platform media sosial juga tersedia dan bisa dimanfaatkan sebagai media untuk memasarkan atau menginformasikan sesuatu. Sebut saja, YouTube, Podcast , Instagram dan lainnya.
Orang yang berperan dalam memproduksi materi informasi di media digital disebut content creator. Lulusan ilmu komunikasi akan sangat mudah menjadi seorang content creator karena saat di kuliah telah terbiasa mencari ide lalu menuangkannya menjadi tulisan, entah itu tulisan di bidang jurnalistik, periklanan, atau kehumasan.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait