SEOUL, iNewsPurwokerto.id - Jadwal pertandingan antara Timnas Indonesia U-20 dan Korea Selatan di Seoul Earth On Us Cup 2024 sudah diumumkan. Pertandingan akan berlangsung pada sore ini, Minggu (1/9/2024), di Stadion Mokdong.
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, memastikan bahwa timnya siap tampil dengan susunan pemain terbaik saat menghadapi Korea Selatan. Ia menargetkan hasil maksimal di laga terakhir ini.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-20 telah memainkan dua pertandingan di ajang tersebut. Kadek Arel dan rekan-rekan berhasil menang 2-1 melawan Argentina, namun harus menerima kekalahan 0-2 dari Thailand.
"Kami akan menurunkan susunan pemain terbaik," ujar Indra Sjafri.
Indra Sjafri, yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI, berencana untuk mengoptimalkan penampilan timnya. Setelah kekalahan dari Thailand, ia telah mengidentifikasi kelemahan tim yang perlu diperbaiki.
"Kami memiliki satu atau dua hari untuk beristirahat dan mempersiapkan diri," tambahnya.
Partisipasi Dony Tri Pamungkas dan tim dalam turnamen ini adalah bagian dari persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Timnas Indonesia U-20 tergabung dalam Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa. Kualifikasi ini akan berlangsung pada 21-29 September 2024.
Jadwal pertandingan Timnas Indonesia U-20 vs Korea Selatan:
Minggu, 1 September 2024, pukul 17.00 WIB
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait