6 Sifat BBM yang Perlu Diperhatikan Agar Tetap Aman di SPBU

Arbi Anugrah
Cara Tetap Aman Isi BBM di SPBU. Foto: Dok Pertamina Patra Niaga

Brasto menyatakan bahwa modifikasi tangki bensin memiliki risiko yang signifikan, karena dapat memicu kebakaran dan jelas tidak memenuhi standar yang ditetapkan untuk kendaraan.

“Sudah banyak kasus kebakaran mobil di SPBU yang disebabkan oleh tangki bensin modifikasi. Pengendara kendaraan khususnya mobil harus sadar jika modifikasi tangki mobil memiliki resiko besar munculnya kebakaran terutama di SPBU saat melakukan pengisian BBM agar dihindari untuk memodifikasi tangki kendaraan dan isilah BBM sesuai dengan kapasitas kendaraan dan tangki BBM standar pabrikan,” jelasnya.

4. Menggunakan Rangkaian Listrik Kendaraan Sesuai Standar

Rangkaian listrik yang tidak memenuhi standar dapat menyebabkan kebakaran pada kendaraan, terutama pada saat pengisian bahan bakar di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU). Kejadian ini dapat disebabkan oleh sistem kelistrikan kendaraan yang tidak dirangkai dengan benar dan tidak sesuai dengan standar yang ditetapkan.

5. Penggunaan Handphone Hanya Untuk Melakukan Transaksi Sebelum/Sesudah Pengisian BBM

Penggunaan handphone (telepon genggam) atau smartphone (telepon pintar) diizinkan hanya untuk tujuan melakukan transaksi pembayaran pengisian BBM non tunai melalui aplikasi MyPertamina, serta untuk menunjukkan QR code Pertalite dan Biosolar di dalam kendaraan atau pada jarak aman 1,5 meter dari pulau pompa pengisian BBM. Transaksi hanya diperbolehkan dilakukan sebelum atau setelah proses pengisian BBM.

Selain itu, pengendara yang sedang mengisi bahan bakar minyak dilarang menggunakan telepon seluler, termasuk untuk melakukan panggilan, karena komponen dalam telepon seluler mengandung gelombang dan baterai yang berpotensi memicu timbulnya api.

6. Tidak Menggunakan Kamera dengan Flash

Lalu saat berada di wilayah pulau pompa SPBU, dilarang untuk mengaktifkan flash pada kamera. Hal ini disebabkan oleh kekhawatiran bahwa perangkat elektronik tersebut dapat menghasilkan percikan listrik saat flash menyala, yang berpotensi menjadi sumber panas. Ketika panas tersebut berinteraksi dengan uap bahan bakar minyak, dapat memicu terjadinya ledakan.

Itulah cara tetap aman isi BBM di SPBU dengan mengenal sejumlah sifat BBM yang mudah terbakar ketika konsumen melakukan aktivitas di SPBU. Semoga informasi ini bermanfaat.

Editor : Arbi Anugrah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network