BANYUMAS, iNewsPurwokerto.id-Sebanyak lima desa di sejumlah kecamatan di Kabupaten Banyumas menggelar Umbul Doa dan Yasinan pada Senuin (25/11/2024) malam. Tujuannya supaya penyelenggaraan Pilkada Serentak berjalan lancar.
Kelima desa yang menggelar Umbul Doa tersebut adalah Desa Wangon, Kecamatan Wangon, Desa Sanggreman, Kecamatan Rawalo, Desa Karangjati, Kecamatan Kemranjen, Desa Kaliori, Kecamatan Kalibagor dan Desa Pekunden, Kecamatan Banyumas. Di setiap desa, ada puluhan warga yang ikut serta dalam Umbul Doa dan Yasinan tersebut.
Salah seorang tokoh di Desa Pekunden, Kecamatan Banyumas, Sunaryo mengatakan bahwa ada puluhan warga yang ikut serta dalam Umbul Doa dan Yasinan yang digelar pada Senin malam.
"Kami sengaja menggelar Umbul Doa dan Yasinan agar pelaksanaan Pilkada Serentak pada tahun 2024 berjalan dengan aman dan damai,"jelasnya.
Dia juga mengajak seluruh warga Banyumas untuk bersama-sama menjaga dan menciptakan suasana yang aman dan damai pada Pilkada Serentak 2024. "Mari menjaga kondusivitas agar tidak ada hal-hal yang tidak kita inginkan,"kata dia.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait