Quartararo sebenarnya mengalami kesulitan sejak pramusim. Juara MotoGP 2021 itu mengeluhkan mesin YZR-M1 yang tak memiliki cukup tenaga ketimbang kuda besi pabrikan lainnya.
Tetapi, Quartararo ternyata bisa meraih pole position di Sirkuit Mandalika. Meski mengincar kemenangan, Quartararo tetap berhati-hati.
“Ini adalah lintasan baru dan tidak tahu harus berharap apa. Tetapi, tujuan utama saya adalah untuk melakukan yang terbaik dan melihat hasilnya,” kata Quartararo dalam konferensi pers, Minggu (20/3/2022).
Quartararo kini merasa jauh lebih baik ketimbang pada balapan pertama di Sirkuit Losail, Doha, Qatar. Itu membuatnya optimistis mampu meraih podium kemenangan.
“Hal pertama yang saya rasakan adalah merasa lebih baik ketimbang di Qatar. Saya merasa memiliki potensi lebih besar di sini dan dapat bersaing memperebutkan podium dan kemenangan,”jelasnya.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait