Kasus Covid-19 di Jawa Tengah Bertambah, Didominasi Klaster Keluarga

Franky S
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo menyampaikan, penambahan jumlah kasus Covid-19 di Jawa Tengah saat ini didominasi klaster keluarga.

PURWOKERTO, iNews.id - Kasus Covid-19 di wilayah Jawa Tengah terus bertambah, didominasi dari klaster keluarga..Hal itu disampaikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, usai Rapat Penanganan Covid-19, di kantornya, Selasa (18/5/2021).

Meski sempat menurun beberapa waktu lalu, tetapi penambahan jumlah kasus sekarang terjadi di beberapa wilayah.

“Semarang Kabupaten, Demak, Pati, Kudus, itu naik. Pati agak banyak perkembangannya, Grobogan sudah agak turun, tapi kemarin naik,” kata Ganjar.

Diyakini Ganjar, kenaikan kasus di sejumlah daerah itu bukan karena aktivitas mudik Lebaran saja. Beberapa kasus yang muncul, justru didominasi dari klaster keluarga.

“Klaster keluarga tertinggi sekarang,” ujarnya.

Data Dinas Kesehatan yang terdapat di corona.jatengprov.go.id menyebutkan, hingga Selasa (18/5/2021) pukul 12.00 WIB, kasus aktif mencapai 5.976 orang, pasien sembuh 175.651 orang, dan kasus meninggal 12.314 orang.

Terkait hal tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Jawa Tengah Yulianto Prabowo mengatakan, saat ini Jateng terus berupaya menekan kasus Covid-19 dengan menggenjot vaksinasi.

“Untuk suntikan 1 selama vaksinnya memungkinkan, akan kita lakukan percepatan,” kata Yulianto.

Dinas juga akan mengoptimalkan tes kemampuan memvaksin per hari, dengan target 100 ribu orang per hari.

”Masih bisa kita kejar 100 ribu orang per hari,” ujarnya.

Editor : Franky S

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network