UT Purwokerto Jalin Koordinasi Kerja Sama Internasional dengan UIN Saizu 

Elde Joyosemito
UT Purwokerto mengadakan koordinasi kerja sama internasional dengan UIN Prof KH Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto. (Foto: Istimewa)

Sementara itu, Rektor UIN Saizu, Prof. Ridwan menilai, kerjasama ini menindaklanjuti langkah UIN Saizu dalam mendorong program internasionalisasi kampus. Selama beberapa tahun terakhir, UIN Saizu telah aktif menjalin relasi internasional dengan universitas dari berbagai negara.

Hal ini sejalan dengan semangat kampus sebagai "Kampus Desa Mendunia" yang siap membawa nama baik Purwokerto ke kancah global. UIN Saizu merupakan salah satu PTKIN, yang telah mengalami berbagai transformasi, baik status kelembagaan maupun tata kelola keuangannya. 

Dari awalnya sebagai kampus cabang, kini UIN Saizu telah menjadi institusi mandiri dengan akreditasi unggul dan reputasi internasional yang terus berkembang. "Untuk tata kelola keuangan, saat ini UIN Saizu telah menjadi Satker BLU (Satuan Kerja Badan Layanan Umum)," ujarnya.

Pihaknya menyadari, meski berada di daerah tanpa bandara, pihaknya tak kehilangan semangat untuk menjadi kampus global. Berbeda dengan kampus lain, tamu dari pusat yang ingin ke UIN Saizu harus menempuh perjalanan panjang, melalui jalur darat baik kereta atau kendaraan operasional.

Hal ini dinilai sangat efektif dalam mengasah kemampuan pengajaran global dosen dan memperluas jejaring mahasiswa. “Kami sangat bersyukur, memiliki Tim International Office yang memiliki kemampuan diplomasi dan jejaring internasional yang sangat baik," tuturnya.

Editor : EldeJoyosemito

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network