Terima Kunjungan PKK Sleman, Wakil Bupati Cerita Program Unggulan Banyumas

Elde Joyosemito
Wakil Bupati Banyumas Dwi Asih Lintarti menerima kunjungan kerja TP PKK Kabupaten Sleman didampingi Ketua TP PKK Banyumas, Ny. Nuraeni Tri Haryanti Sadewo. (Foto: Istimewa)

Ia menambahkan, kegiatan kunjungan kerja ini diharapkan dapat mempererat persaudaraan antara PKK Sleman dan Banyumas, serta membuka peluang kolaborasi di masa mendatang.

“Kami ingin terus belajar bersama, berkolaborasi, dan memperluas manfaat PKK bagi masyarakat,” ujarnya.

Ketua TP PKK Sleman, Hj. Parmilah, S.E., menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat Pemerintah Kabupaten Banyumas. Ia mengakui, Banyumas dikenal sebagai daerah dengan banyak inovasi dalam menjalankan program pokok PKK.

“Kehadiran kami di sini untuk menimba ilmu. Kami ingin belajar tentang inovasi dan tata laksana kegiatan PKK di Banyumas, karena kami yakin kolaborasi adalah kunci kemajuan dan kebermanfaatan bagi masyarakat,” tutur Parmilah.

Ia juga menegaskan bahwa semangat PKK di seluruh daerah sama, yakni memberdayakan keluarga dan memperkuat ketahanan masyarakat dari lingkup terkecil, yaitu rumah tangga.

Sebagai bentuk dukungan nyata terhadap gerakan PKK, Pemerintah Kabupaten Banyumas terus berkomitmen memberikan dukungan melalui kebijakan dan sinergi lintas sektor. Pemerintah daerah juga menggandeng berbagai pemangku kepentingan agar seluruh program PKK dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat.

Menambah semarak kegiatan, acara kunjungan kerja ini turut diramaikan dengan bazar UMKM yang menampilkan beragam kuliner dan hasil kerajinan khas Banyumas. Kegiatan tersebut tidak hanya menjadi ajang promosi produk lokal, tetapi juga wujud nyata dukungan PKK terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Editor : EldeJoyosemito

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network