Bencana Sumatera dan Aceh: BNPB Laporkan Puluhan Korban Jiwa, Ribuan Warga Terdampak

Elde Joyosemito
Hujan deras yang terus mengguyur Kota Lhokseumawe, Aceh selama sepekan terakhir menyebabkan banjir semakin parah. (Foto: Istimewa).

Sementara itu, Sumatera Barat mencatat 21 korban jiwa, sebagaimana disampaikan Wakil Gubernur Sumbar dalam konferensi pers pada Jumat (28/11/2025).

Tiga Prioritas Penanganan Darurat Pemerintah

Menurut Abdul Muhari, pemerintah telah menetapkan tiga langkah prioritas untuk mempercepat penanganan darurat di tiga provinsi tersebut.

Pemulihan akses darat, terutama jalan dan jembatan yang tertutup longsoran atau terputus. Kementerian PUPR telah menyiagakan alat berat, sementara BNPB mengerahkan dua pesawat untuk mendukung operasi modifikasi cuaca (OMC).

Optimalisasi distribusi logistik dan permakanan melalui jalur udara. Satu pesawat dan satu helikopter telah disiagakan di Tapanuli Utara, dan Kepala BNPB membuka kemungkinan penambahan helikopter untuk menjangkau wilayah terpencil.

Pemulihan jaringan komunikasi dan listrik. Pemerintah mendorong PLN dan operator telekomunikasi untuk segera memulihkan jaringan GSM agar masyarakat dapat kembali terhubung dengan keluarga dan kerabat.

“BNPB terus memperbarui data dan memastikan penanganan di lapangan berjalan optimal. Prioritas kami adalah membuka akses, mendistribusikan bantuan, dan memastikan layanan komunikasi kembali normal,” ujar Abdul Muhari.

Editor : EldeJoyosemito

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network