Pada acara peringatan hari jadi ke-74 Korpaskhas tahun ini, Fadjar juga menyampaikan apresiasi dan ungkapan rasa bangganya atas segala pengabdian Korpaskhas yang telah dijalani selama lebih dari tujuh dekade, dalam menjaga tetap tegaknya kedaulatan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
”Terima kasih kepada para pendahulu, para pelopor dan senior Korpaskhas atas segala dedikasi yang penuh ketulusan kepada bangsa dan negara. Kami bertekad melanjutkan perjuangan para pendahulu, melalui pembangunan dan peningkatan kemampuan Korpaskhas,” paparnya.
Di sisi lain, Fadjar juga berpesan agar Korpaskhas harus mampu beradaptasi dan bertransformasi sesuai perkembangan zaman serta terus meningkatkan profesionalisme kemampuan secara berimbang, sehingga modal utama menghadapi perang modern yaitu, kemampuan taktis dan intelektualitas dapat terus diasah.
Acara peringatan hari jadi ke-74 Korpaskhas ini, diselenggarakan secara sedehana dan diikuti oleh seluruh prajurit Korpaskhas. Termasuk Dankorpaskhas Marsekal Muda TNI Eris Widodo Y dari Lobi Makorpaskhas.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta