PURWOKERTO, iNews.id- Wijayakusuma Pencinta Alam (Wikupala) atau organisasi pencinta alam Universitas Wijayakusuma (Unwiku) Purwokerto, menyambut hari jadi yang ke-36 sekaligus memeriahkan dies natalis kampus ke-41 akan menggelar Bouldering Competition atau kompetisi panjat dinding untuk antar klub se-Jawa Tengah.
Ketua Panitia Bouldering Competition Wikupala, Ciswoyo mengatakan, tujuan gelaran tersebut adalah sebagai ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antar sesama klub panjat dinding di seluruh Jawa Tengah.
"Selain itu, utamanya pasti untuk menjaring bibit-bibit atlet berbakat panjat dinding. Yang diharapkan di masa depan dapat mengukir prestasi tinggi membawa harum nama Jawa Tengah maupun Indonesia," ujar Ciswoyo.
Ciswoyo mengungkapkan, pada gelaran ini diperlombakan sejumlah kategori dan kelompok umur. Yakni, kategori Speeder untuk kelompok umur 7 sampai 9 tahun, kemudian Boulder Youth B untuk peserta 14 sampai 15 tahun, lalu Boulder Youth C di kelompok umur 12 hingga 13 tahun, serta Boulder Youth D untuk kelompok 10 hingga 11 tahun.
"Kejuaraan kali ini akan memperebutkan doorprize dan medali dari Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Jawa Tengah," kata Ciswoyo.
Sedangkan perlombaan akan dilaksanakan di venue panjat dinding Wikupala, di kompleks Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) Unwiku Purwokerto pada 19 hingga 20 Juni mendatang.
"Pesertanya cukup banyak, antusiasme luar biasa. Ada sekitar 120 peserta yang berasal dari 10 klub panjat dinding se-Jawa Tengah," ungkap Ciswoyo.
Editor : BayuSasongko