get app
inews
Aa Text
Read Next : Sah! Kevin Diks Jadi WNI, Akankah Bisa Dimainkan Lawan Jepang?

Presiden Indonesia Jadi Target Ancaman Hacker Bjorka

Jum'at, 09 September 2022 | 14:12 WIB
header img
Ilustrasi Presiden Indonesia jadi target ancaman peretas (hacker) Bjorka selanjutnya untuk diretas (Foto: MNC Media)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id- Presiden Indonesia jadi target ancaman peretas (hacker) Bjorka selanjutnya untuk diretas. Pengumuman tersebut beredar dalam ciutan pengguna Twitter, meski demikian tak jelas siapa Presiden yang dimaksud. 

Dikutip dari Twitter @darktracer_int, Jumat (9/9/2022), disebutkan bahwa Bjorka telah mengumumkan target berikutnya untuk dibocorkan datanya, yakni Presiden Indonesia lewat saluran Telegramnya.

"Sosok jahat "Bjorka", yang telah mempermalukan rakyat Indonesia, mengumumkan di saluran Telegramnya bahwa target berikutnya untuk kebocoran data itu adalah Presiden Indonesia," Tweet @darktracer_int.


Hacker Bjorka sebut Presiden Indonesia jadi target selanjutnya (Foto: Twitter/@darktracer_int)
 
DarkTracer dalam unggahannya juga menyematkan tangkapan layar saluran telegram Bjorka. Tampak hacker itu menuliskan kebocoran data selanjutnya adalah Presiden Indonesia.

Saluran Telegram Bjorka ini, dinamai dengan istilah Bjorkanism, di mana terlihat telah memiliki 4.788 anggota.

Sosok Bjorka sebelumnya juga sempat menjadi pemberitaan nasional karena ejekannya kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Bjorka mengatakan kepada Kominfo untuk berhenti menjadi idiot, setelah Kominfo meminta hacker untuk tidak melakukan peretasan ke Indonesia.

 

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut