get app
inews
Aa Read Next : Jadi Ajang Temu Pelaku Kreatif di Cilacap, Peken Tjilatjapan Pantjak Sekawan Digelar Selama 3 Hari

Intan Rias Syar’i, Tak Pakai Kerik Alis dan Tanpa Bulu Mata Namun Tetap Cetar

Minggu, 09 Oktober 2022 | 21:00 WIB
header img
Inilah yang ditawarkan Intan Rias Syar’i. Sesuai dengan namanya, Intan Rias Syar’i memang melayani make up syar’i.  (Foto: Isimewa)

Menurutnya, era sekarang semakin banyak anak-anak muda yang sadar mengenai dandanan yang syar’i. “Semakin ke sini makin banyak perempuan yang sadar agama dan memilih make up syar’i. Karena itulah, kami tetap konsisten dengan gaya syar’i,”ujarnya.


Intan Rias Syar’i memang melayani make up syar’i. 

 

Apakah melayani non muslim? “Kami tetap membuka pelayanan untuk gaya Jawa tanpa hijab atau non muslim. Meski Intan Rias Syar’i, tetapi bisa melayani make up sanggul, paes, bahkan pelayanan bagi perempuan non muslim, misalnya untuk pelayanan pemberkatan nikah di gereja. Kita siap melayani, meski tetap tanpa kerik alis.”

Selama empat tahun beroperasi, Intan Rias Syar’i yang beralamat di Cilacap, tidak hanya melayani kabupaten setempat. “Kami juga melayani ke Banyumas, Banjarnegara, bahkan sampai ke Jawa Barat, seperti Ciamis dan Tasikmalaya,”katanya.

Dia mengatakan bahwa Intan Rias Syar’i tidak hanya melayani make up pernikahan, melainkan juga wisuda, tunangan, lamaran dan lainnya. “Tentu saja, harga yang kami tawarkan begitu kompetitif. Bahkan, setiap bulan ada promo-promo menarik. Pada saat di wedding fair, kami memberikan harga khusus mulai Rp5,5 juta. Tentu saja, setelah expo tetap ada harga spesial,”ujarnya.

Dia mempersilakan mengecek di media sosial Instagram milik Intan Rias Syar’i. “Kami juga membuka konsultasi demi kepuasan para pelanggan. Jadi, apa yang dimaui klien, sebelumnya bisa didiskusikan. Sehingga akan puas nantinya,”tandasnya. 
 

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut