get app
inews
Aa Read Next : Bakso Girimarto Kuliner Baru di Purwokerto Khas Wonogiri, Tetelan dan Kuahnya Juara

Bule Belanda Jualan Mi Ayam dan Bakso di Yogyakarta, Bertahan Hidup Saat Pandemi Covid-19

Jum'at, 03 Desember 2021 | 13:50 WIB
header img
Bule Belanda Charlotte Peeters (35) sedang meracik mie ayam di warung mia ayan dan bakso Telolet miliknya di Jalan Moses Gatotkaca, Mrican, Caturtunggal, Depok, Sleman. (Foto: MN Portal Indonesia/Priyo Setyawan)

SLEMAN, iNews.id - Bule asal Belanda bersama suaminya jualan baksa dan mi ayam di Jalan  Moses Gatotkaca, Mrican, Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta menjadi viral.

Charlotte Peeters (35) dan Arya Andika Widyadana (37) berjualan mi ayam setelah usaha perjalanan wisata yang dikelola berdua rontok karena Pandemi Covid-19.

Adanya pandemi Covid-19 pada Maret 2020  menjadikan usaha perjalanan wisata yang mereka geluti dengan segmen wisatawan mancanegara itu vakum.

Karena vakum Agustus 2020 mereka banting setir di bidang kuliner, yakni dengan membuka warung Bakso Mie Ayam Tolelet yang menempati garasi kantornya berukuran 3 X 6 meter. 

Keberadaan warung bakso mi ayam Tolelet itu pun menjadi viral saat diunggah di media sosial (medsos) Tik Tok, pada awal penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Sleman 11 Januari 2021.   

Dalam video itu Charlotte Peeters terlihat memegang mangkuk bakso sambil berjoget. Setelah viral sekarang  banyak  pembeli yang datang ke tempat tersebut. Terutama ingin mencicipi mi ayam buatan bule Belanda itu. 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut