get app
inews
Aa Read Next : Menikmati Tempe Mendoan untuk Takjil Buka Puasa Ramadhan, Ini Resep dan Cara Membuatnya

Tak Putar Film Karena Pandemi, Bioskop Rajawali Jadi Tempat Donor Darah

Kamis, 29 April 2021 | 18:10 WIB
header img
Suasana kegiatan donor darah di ruang tunggu Bioskop Rajawali Cinema, Purwokerto (Foto: Humas PMI Kabupaten Banyumas).

PURWOKERTO, iNews.id - Pandemi covid-19 mempengaruhi segala lini usaha, terparah adalah bidang hiburan, satu di antaranya bioskop. Begitu juga nasib Bioskop Rajawali, yang terletak di Jalan S Parman, Kota Purwokerto. Kini gedung film itu tengah berhenti beroperasi memutar film-film terbaru.

Meski tak menayangkan sinema-sinema terbaru, gedung Bioskop Rajawali tetap ramai dikunjung warga. Bukan untuk nonton, tapi untuk mendonorkan darahnya.

Owner Rajawali Cinema, Yeni Hendrawati menjelaskan, ide memanfaatkan ruang tunggu di Bioskop Rajawali untuk kegiatan donor darah berawal saat ia membaca pemberitaan di media, jika stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Banyumas sedang kurang.

"Kebetulan Rajawali Cinema belum ada kegiatan apa-apa karena pandemi. Sehingga manajemen, bekerja sama dengan PMI Banyumas secara rutin menyelenggarakan donor darah di bioskop," ujar Yeni kepada wartawan, Rabu (28/4) malam.

Menurut dia, animo masyarakat cukup bagus. Dalam kurun tiga bulan, sejak Februari hingga April 2021, sudah dilaksanakan 12 kali donor darah di tempatnya.

Ketua PMI Kabupaten Banyumas Sadewo Tri Lastiono, saat memantau donor darah mengapresiasi manajemen Rajawali Cinema yang sudah bersedia menjadi tempat donor darah rutin.

"Kegiatan donor darah di Rajawali Cinema menjadi tempat donor darah dengan peserta paling banyak. Selama Februari - April 2021, hingga 28 April, sudah 12 kali dilaksanakan dan berhasil mendapatkan 1.291 kantong darah. Prestasi yang sangat luar biasa," kata Sadewo.

Atas prestasinya tersebut, PMI Kabupaten Banyumas memberikan penghargaan kepada Rajawali Cinema sebagai lokasi yang berhasil mengumpulkan donor darah terbanyak. Penyerahan penghargaan dari PMI Banyumas disaksikan ratusan pendonor yang saat itu sedang mendonorkan darahnya.

Menurut Sadewo, banyak pendonor yang mendonorkan darahnya di Rajawali Cinema, karena pendonor mendapatkan voucher makan gratis di Cafe Oto Bento yang berada di komplek Rajawali Cinema, selain paket suplemen. Bahkan saat masih memutar film, pendonor mendapat tiket gratis nonton film.

Sementara menurut Kepala Unit Donor Darah PMI Kabupaten Banyumas dokter Ivone Rusyandari mengatakan, jumlah stok darah yang tersedia di PMI Banyumas hingga Kamis (29/4/2021) sebanyak 1.446 kantong.

"Sampai saat ini di PMI Banyumas tersedia 1.446 kantong darah dan masih aman untuk enam hari kedepan," ujar Ivon.

Editor : Aryo Arbi

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut