get app
inews
Aa Text
Read Next : Inikah Daftar 50 Anggota DPRD Terpilih Banyumas?

Ketika Siswa SD di Purwokerto Diperkenalkan Sejarah Pendopo Sipanji Banyumas

Rabu, 01 Februari 2023 | 12:44 WIB
header img
Ketika Siswa SD di Purwokerto Diperkenalkan Sejarah Pendopo Sipanji Banyumas. Foto: Dok Humas Pemkab Banyumas

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Puluhan Siswa SD Negeri 2 Grendeng, Purwokerto Utara, diperkenalkan tentang sejarah Pendopo Sipanji Banyumas, Rabu (1/2/2023). Kegiatan Outing Class ini untuk mengenal pusat pemerintahan dan sejarah Pendopo Sipanji yang ada di Purwokerto, Kabupaten Banyumas.

Puluhan siswa yang diterima oleh tim dari Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Banyumas ini juga ditunjukkan kantor di sekitar pendopo yaitu Kantor Bupati, Kantor Wakil Bupati, Kantor Sekda dan Kantor DPRD Kabupaten Banyumas.

"Adik adik ini adalah Saka Sipanji yang dibawa dari Banyumas Kota Lama, karena pusat pemerintahan dulu di Banyumas dipindahkan ke Purwokerto pada tanggal 7 Februari 1937. Pendopo ini dibangun pada tahun 1706 pada pemerintahan Bupati ke 7 Tumenggung Yudha Negara II," kata Tim penerima kunjungan, Vista Dini Astika saat menjelaskan di depan anak-anak.

Vista juga menunjukkan beberapa aksesoris dan barang barang yang ada disekitar pendopo seperti Saka Sipanji dan sejarahnya. Adapula seperangkat gamelan, bedug, Kentongan, gedung pusaka dan lain sebagainya.

Salah satu guru pendamping Indiyati mengatakan jika tujuan auting class adalah untuk mengenalkan Pendopo Sipanji yang menjadi sejarah Banyumas bagi para siswa. Kegiatan ini diikuti siswa kelas IV-V-VI sebanyak 82 siswa dengan guru dan pendamping total peserta sebanyak 91 orang.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut