get app
inews
Aa Text
Read Next : Alasan Shin Tae-yong Belajar Soal Islam Setelah Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Digilas Indonesia 4-2 dan 3 Kartu Merah, Pelatih Singapura Tatsuma Yoshida Ogah Mengeluh

Minggu, 26 Desember 2021 | 09:50 WIB
header img
Tatsuma Yoshida pelatih Timnas Singapura harus ikhlas dengan hasil laga Leg 2 menghadapi Indonesia tadi malam.  (Foto: AFF)

SINGAPURA,iNews.id –  Tatsuma Yoshida pelatih Timnas Singapura harus ikhlas dengan hasil laga Leg 2 menghadapi Indonesia tadi malam.  Bertanding di Stadion Nasional Singapura, Singapura pada Sabtu (25/12/2021) malam WIB, The Lions -julukan Singapura- memiliki modal imbang 1-1 di leg pertama. Akan tetapi, tim asuhan Tatsuma Yoshida justru kebobolan di awal pertandingan.

Dan kini Timnas Singapura harus mengumbur mimpinya untuk tampil di partai puncak Piala AFF 2020 setelah takluk 4-2 dari Timnas Indonesia pada laga semifinal leg kedua. Tidak hanya itu,  Singapura pun dibuat menderita lantaran tiga pemainnya mendapat kartu merah di pertandingan tersebut.

Namun begitu, Singapura langsung bangkit dengan mencetak dua gol balasan meski dalam keadaan kalah dalam jumlah pemain. Sayangnya, di akhir laga, The Lions harus kebobolan lewat gol Pratama Arhan (88’).

Hasil itu pun memaksa Timnas Singapura untuk bermain di waktu tambahan. Di waktu tambahan, Timnas Indonesia berhasil memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dan keluar sebagai pemenang.

Berkaca dari hasil pertandingan, Yoshida tidak mau banyak berbicara soal performa anak asuhnya. Menurutnya, yang terpenting adalah hasil akhir. Kendati demikian, ia tetap bangga terhadap perjuangan para pemainnya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut