get app
inews
Aa Read Next : Hari Pers Nasional 2024, Ketua PWI Banyumas: Media Harus Menjaga Marwah Demokrasi

PWI Banyumas Raih Penghargaan, Ganjar: Media Mainstream Perlu Kolaborasi

Sabtu, 04 Maret 2023 | 07:44 WIB
header img
PWI Banyumas mendapatkan penghargaan dari PWI Jawa Tengah (Jateng) atas kinerja yang dilakukan dalam setahun terakhir. (Foto: Istimewa)

SEMARANG, iNewsPurwokerto.id - PWI Banyumas mendapatkan penghargaan dari PWI Jawa Tengah (Jateng) atas kinerja yang dilakukan dalam setahun terakhir. 

Penghargaan langsung diserahkan oleh Gubernur Jateng Ganjar Pranowo pada saat Puncak Peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2023 Tingkat Provinsi Jawa Tengah dan HUT ke-77 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Jumat (3/3/2023) malam.

PWI Banyumas mendapat penghargaan tersebut bersama PWI lainnya. Selain itu, Ketua PWI Banyumas Lilik Darmawan meraih juara kedua dalam Lomba Penulisan Jurnalistik PWI Jateng tahun 2023. 

“Kami mengucapkan terima kasih atas apresiasi dari PWI Jateng. Ini merupakan bukti kekompakan pengurus dan anggota. Mudah-mudahan ke depan semakin sinergis untuk menjawab tantangan yang ada,”kata Lilik.

Sementara dalam peringatan HPN tersebut, Ketua PWI Jateng Amir Mahmud NS dengan tema Wartawan Cerdas, Media Waras menjadikan refleksi bagi media mainstream untuk teguh pada kode etik jurnalistik. “Tantangan media saat sekarang semakin berat, apalagi media arus utama harus teguh berdiri mempertahankan kode etik jurnalistik,”tandasnya.

Dalam sambutannya, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan media mainstream dan media sosial seharusnya bisa bersinergi. Media mainstream bisa menjadi mentor bagi para pegiat media sosial.

Ganjar mengangkat contoh kasus yang viral di media sosial melibatkan anak di bawah umur yang menjadi korbannya. Dari medsos itu pula, netizen bisa menginvestigasi dengan cepat.

“Bahkan KPK kemarin menyampaikan ‘halo netizen kalau anda tahu pejabat yang harta kekayaannya ditaruh di sana di sini, tampilkan’. wow,” ujar Ganjar.

Editor : Elde Joyosemito

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut