get app
inews
Aa Read Next : Pendakian Gunung Slamet Kembali Dibuka 8 Agustus, Batas Aman 3 Kilometer dari Puncak

Kisah Horor 4 Pendaki Dengar Suara Gamelan hingga Bertemu Hewan Aneh Saat Tersesat di Gunung Salak

Senin, 03 Januari 2022 | 10:33 WIB
header img
Di balik pesona indahnya, Gunung Salak ternyata menyimpan kisah horor yang membuat bulu kuduk merinding. (Foto: Instagram/@affandihaki)

JAKARTA, iNews.id - Kisah horor para pendaki yang tersesat hingga bertemu sesuatu yang diluar nalar memang sering dialami sejumlah pendaki. Di balik pesona indahnya, Gunung Salak ternyata menyimpan kisah horor yang membuat bulu kuduk merinding.

Kisah horor tersebut dialami empat pendaki Gunung Salak yakni Hadi, Ishak, Aska, dan Angga. Meteka menceritakan pengalamannya yang bertemu hewan aneh, alunan gamelan Sunda, hingga prajurit zaman dulu.

Melansir YouTube RJL 5, mereka sebenarnya tersesat di gunung selama tiga bulan hingga kemudian ditemukan di Cirebon, Jawa Barat.

Hal ini berawal pada 2009 setelah pembagian rapor, Hadi bersama Ishak, Aska, dan Angga pergi ke Gunung Salak naik kendaraan umum dari Jakarta menuju Sukabumi lewat jalur pendakian Cidahu.

Selama mendaki menuju puncak, Hadi selalu meninggalkan jejak menggunakan tali rafia di setiap dahan pohon guna memudahkan proses ketika mereka turun mendaki.

Sayangnya, saat mereka sudah berhasil mencapai puncak dan hendak kembali jejak itu hilang dan dari sini menjadi titik awal mereka tersesat. Hadi dan teman-temannya sempat bingung tatkala memilih jalan yang bercabang di jalur kiri dan kanan karena tak ada petunjuk.

Dengan ragu-ragu mereka akhirnya melakukan voting dan memutuskan menyusuri jalur kanan di mana jalur tersebut merupakan arah mata air dan sungai dengan harapan aliran sungai akan mengarahkan ke pabrik air mineral di kaki Gunung Salak.

Selama perjalanan, hanya ada mereka dan tidak ada pendaki lain. Mereka menelusuri sungai hingga sore hari, namun tak kunjung menemukan pos pendakian atau jalur yang sering dilewati pendaki. Perasaan cemas menyelimuti Hadi, Ishak, Aska, dan Angga.

"Mau balik takutnya makin nyasar, mau diterusin enggak tahu ujungnya ke mana," kata Hadi.

Editor : Aryo Arbi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut