JAKARTA, iNews.id - Dalam artikel ini, akan dibahas profil Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Sugiyono. Jenderal Bintang 2 ini kelahiran Purwokerto, 30 Oktober 1965.
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono telah melantik Sugiyono sebagai Pa Sahli Tk.III Bidang Sosbudkum HAM dan Narkoba Mabes TNI pada Jumat, 29 September 2023.
Pelantikan itu berdasarkan Keputusan Panglima TNI Nomor Kep 1111/IX/2023 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.
Dalam siaran pers dari Puspen TNI, karier militer Perwira Tinggi TNI Angkatan Darat ini telah menduduki berbagai jabatan penting yang dimulai dari Danton-3 Kipan A Yonif L-733.
Jabatan lainnya yang pernah dipercayakan kepadanya adalah Danton-2 Kipan A Yonif L-733, Kasi-1/Lidik Yonif Linud733, Pasi Intel Dim 1504 Rem 174.
Kemudian, Kasubdep Minintel Pusdikintel, Panda Ningpam Sinteldam IM, Pamen Kodam IM (Dik Seskoad), Kasi Intelrem-072/PMK Dam IV/Diponegoro, Danyonif 403/WP Rem 072/PMK Dam IV/Diponegoro, Dansecaba Miljuang Rindam IV/Diponegoro, Pabandya Lid Sinteldam Jaya, Kasubdep Jat Depmildas Akmil, Kabag Rendik Sdirbindik Akmil.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta