get app
inews
Aa Text
Read Next : Tajamkan Strategi, Paslon Sadewo-Lintarti Gelar Rapat Pemantapan Tim Pemenangan

Paguyuban Angkudes dan Sopir Truk Dukung Prabowo

Sabtu, 04 November 2023 | 08:02 WIB
header img
Dukungan terhadap calon presiden Prabowo Subianto datang dari Paguyuban Angkutan Pedesaan (Angkudes) dan Paguyuban Sopir Truk di Banyumas. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Dukungan terhadap calon presiden Prabowo Subianto terus bermunculan. Kali ini dukungan terhadap calon presiden Prabowo Subianto datang dari Paguyuban Angkutan Pedesaan (Angkudes) dan Paguyuban Sopir Truk di Banyumas.

Ketua Paguyuban Untung Basuki mengatakan, dukungan paguyuban angkutan pedesaan dan sopir truk di Banyumas terhadap calon presiden Prabowo Subianto atas dasar kesepakatan bersama. 

Baik itu pemilik angkutan maupun para sopir. Bentuk dukungan mereka yaitu dengan memasang gambar pasangan calon preside dan calon wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di kendaraan mereka.

"Jadi, pemilik angkutan dan para sopir sepakat bahwa pada pilpres 2024 mendatang kami akan mendukung atau memilih Pak Prabowo Subianto dan Mas Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden,”jelasnya.

Sebnagai bentuk dukungan, mereka kemudian menempelkan gambar pasangan itu di kaca belakang kendaraan mereka untuk angkudes. Sedangkan di truk juga ditempel di bodi truk. 

“Penempelan ini sekaligus untuk sosialisasi kami terhadap masyarakat luas pada umumnya dan para penumpang atau pemakai jasa angkutan kami pada khususnya,”jelasnya.

Dia mengharapkan supaya pada pilpres mendatang dapat berjalan dengan lancar, damai dan tidak ada kendala apapun.

"Kami para pekerja angkutan pedesaan dan angkutan barang serta pemilik angkutan berharap semoga pemilu 2024 mendatang dapat berjalan dengan Luber, damai dan tidak ada kendala apapun,”tandasnya.


 

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut